Menu Tutup

Pengumuman Kelulusan Siswa Kelas XII Tahun 2024

Pengumuman Kelulusan Siswa Kelas XII Tahun 2024

Bismillahirrahmanirrahim…

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Salam Sejahtera Bagi Kita Semua,
Om Swastyastu, Namo Buddhaya,
Salam Kebajikan.

Yang saya hormati Bapak/Ibu Orang tua atau wali peserta didik kelas XII.

Berdasarkan surat edaran Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Timur  Nomor : 422/513/PK.2.1/2024 tentang Pelaksanaan Ujian Sekolah Tahun Pelajaran 2023/2024 tanggal 12 Februari 2024 dan berdasarakan hasil rapat dewan guru dan pegawai SMKS Bina Mandiri pada tanggal 03 Mei 2024 tentang Rapat Penentuan Kelulusan Siswa/i Keals XII SMK Bina Mandiri Tahun Tahun Pelajaran 2023/2024, maka dengan ini kami menyampaikan kepada bapak/ibu orang tua/wali dan peserta didik kelas XII hasil rapat tersebut dalam lampiran berikut :

A. Kriteria Kelulusan Siswa/i SMKS Bina Mandiri TA. 2023/2024

  1. Menyelesaikan seluruh program pembelajaran (Semester 1 s/d Semester 6) dengan seluruh nilai tuntas.
  2. Memperoleh nilai sikap / prilaku minimal baik.
  3. Telah mengikuti dan meyelesaikan seluruh pratikum dan kegitan PRAKERIN (Praktik Kerja Industri).
  4. Telah mengikuti Ujian Sekolah (US) untuk semua mata pelajaran.
  5. Telah mengikuti Uji Kompetensi Kujuruan (UKK).

B. Berdasarkan kriteria di atas maka dengan ini kami memutusakan kelulusan bagi siswa/i kelas XII SMKS Bina Mandiri TA. 2023/2024 sebagai berikut :

No Program Keahlian Jumlah Siswa Keterangan Lulus
1 Akuntansi dan Keuangan Lembaga 39 100%
2 Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran 53 100%
3 Usaha Perjalanan Wisata 41 100%


Demikian informasi pengumuman lulus ini kami buat, atas perhatian dan kerja sama Bapak/Ibu orang tua/wali, peserta didik kelas XII dan dewan guru serta pegawai SMKS Bina Mandiri kami ucapkan limpah terima kasih.

Kepala sekolah
DIONISIUS RAJEN, S.Pd

Catatan:

  1. Bagi peserta didik yang dinyatakan lulus agar segera mengurus Surat Keterangan Aktif (SKL) dan Rapor mulai tanggal 13 Mei 2024.
  2. Mohon memperhatikan kembali penulisan biodata peserta pada lampiran di atas agar melaporkan ke panitia ujian jika menemukan ketidaksesuaian data.
  3. Pengurusan Ijazah akan di informasikan lebih lanjut melalui akun media sosial sekolah atau grub kelas masing-masing.

Kontak Panitia Ujian :

0812 3888 5098 (Pak Eto) – Whatapp/Tlp.
0822 9193 1746 (Pak Paul) – Whatapp/Tlp.

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *